AVB: Saya Tak Terintimidasi Sir Alex
ndre Villas Boaz mengaku tak akan terintimidasi oleh Sir Alex Ferguson, ketika besok ia menjalani tes terberatnya di Liga Premier Inggris.
Melawat ke kandang jawara bertahan EPL jelas akan menjadi tantangan terberat bagi pria yang ditunjuk sebagai
pengganti Carlo Ancelotti di posisi nahkoda The London Blues.
Namun pelatih yang baru berusia 33 tahun ini mengaku sangat siap, ia tak gentar dengan 75.000 fans yang akan memadati Old Trafford di hari Minggu esok, (18/09).
"Saya tidak akan merasa terintimidasi oleh keduanya, baik oleh Sir Alex Ferguson ataupun Old Trafford. Sudah pasti akan seperti itu, karena saya merasa belum setara dengannya," buka AVB di konferensi pers.
"Saya akan berikan respek kepada orang yang telah meraih banyak hal tersebut. Namun saya tidak merasa ini bakal menjadi partai antara saya dengan dirinya,"
"Ini bukan partai antara dua manajer dari dua klub ini. Dalam visi sepak bola saya tidak akan pernah ada hal seperti itu," lanjut The Next Special Onetersebut.
"Adalah pemain yang akan menentukan apa yang bakal terjadi. Apa yang bisa saya bantu adalah bagaimana mereka mengeksploitasi kemampuan mereka, namun saya pikir prosentase keterlibatan kami sangat kecil,"
"Saya hanya berharap bisa memotivasi para pemain saya, agar cukup untuk bisa memenangi laga ini. Karena itu akan menempatkan kami di posisi yang bagus ketimbang saat ini,"
"Sementara untuk perang urat syaraf yang Anda bilang dari Sir Alex, saya hanya tidak begitu paham di mana posisi saya sendiri dalam hal ini," pungkasnya lagi.
Jika tidak ada halangan rencananya stasiun televisi swasta MNC TV akan menayangkan siaran langsung laga antara, Manchester United vs Chelsea ini pada pukul 22.00 WIB, Minggu (18/9). (Bola.net)